Responsive Ads Here

Kamis, 26 Juli 2018

7 Alasan Mengapa Nyamuk Mengincar Anda

7 Alasan Nyamuk Mengincar Anda
Alasan Nyamuk Mengincar Anda 

Mungkin Anda pernah berpikir mengapa nyamuk lebih suka menggigit tubuh Anda. Padahal, bukan hanya Anda yang ada di tempat tersebut, melainkan ada sejumlah orang lain juga. Rupanya, ada alasan ilmiah di balik semua itu.

Sebagai negara tropis, Indonesia tentu tidak lepas dari kehadiran nyamuk. Hewan serangga yang cukup mengganggu aktivitas ini memang cukup berbahaya, mengingat banyaknya penyakit yang dibawa oleh serangga tersebut. Sebut saja chikungunya, demam berdarah, dan malaria, merupakan penyakit yang paling dikenal yang diakibatkan oleh terbawa gigitan nyamuk.

Namun, kenyataan beberapa orang yang digigit nyamuk lebih sering ketimbang yang lainnya. Sejumlah penelitian mengungkap bahwa tubuh orang yang jadi incaran nyamuk itu berbeda. Berikut beberapa alasan nyamuk lebih mengincar abda.


1. Golongan Darah
Salah satu alasan mengapa nyamuk menggigit adalah, ingin mengambil protein dalam darah. Penelitian menunjukkan bahwa nyamuk-nyamuk ini akan mencari seseorang dengan golongan darah tertentu yang lebih menggugah selera mereka.

Sementara itu sebuah studi menemukan bahwa nyamuk menghisap tubuh manusia yang memiliki golongan darah O lebih banyak dua kali lipat, daripada mereka yang memiliki tipe A maupun B. Hewan tersebut ternyata  memanen protein lebih banyak dari orang dengan golongan darah O. Bagi nyamuk, sangatlah mudah untuk menentukan golongan darah manusia. Sebab, tubuh manusia mengeluarkan sinyal kimia melalui kulit mereka.


2. Bakteri yang terdapat pada Kulit
Penelitian lain menunjukkan bahwa jenis dan volume bakteri pada kulit manusia secara alami dapat menarik perhatian nyamuk untuk menggigit.

Dalam sebuah penelitian tahun 2011, para ilmuwan menemukan bahwa nyamuk akan lebih banyak menggigit bagian tangan dan kaki. Sebab, nyamuk akan menggigit kulit yang dipenuhi bakteri merata. Kaki dan tangan adalah bagian tubuh yang banyak menjadi tempat berkumpulnya bakteri karena sering melakukan aktivitas.


3. Minum Bir
Minum satu botol bir saja ternyata juga dapat menarik perhatian hewan ini. Studi menyebut bahwa ketika seseorang meminum bir akan meningkatkan jumlah etanol. Etanol ini akan keluar bersama keringat. Selain itu suhu tubuh juga akan meningkat dan membuat nyamuk makin suka mendekati Anda.


4. Warna Pakaian 
Nyamuk merupakan hewan yang tergantung pada visual. Mereka menggunakan mata sebagai metode untuk mengidentifikasi korbannya. Hewan ini akan tertarik pada warna baju seseorang yang terlihat gelap. Warna-warna itu seperti hitam, biru tua dan merah. Menurut James Day, seorang entomolog medis di University of Florida, nyamuk sangat menyukai warna-warna gelap sehingga dapat tersamarkan keberadaannya.


5. Karbondioksida
Salah satu cara nyamuk mencari sasaran adalah melalui pancaran karbondioksida yang dikeluarkan napas seseorang. Orang yang bertubuh besar cenderung memancarkan gas ini lebih banyak. Selain itu, nyamuk sangat pintar dalam mengendus emisi gas dan mereka dapat mendeteksi keberadaan karbondioksida sejauh 50 meter..wow!

Untuk mendeteksi gas karbondioksida yang keluar dari dalam tubuh manusia, nyamuk menggunakan organ tubuhnya yang disebut palp maksilaris.

6. Wanita hamil
Wanita hamil ternyata menggairahkan bagi nyamuk. Hal ini karena tubuh mereka sekitar satu derajat (bahkan lebih) lebih hangat daripada yang lain. Setelah diteliti ternyata sekitar 20 persen lebih banyak karbondioksida yang dihembuskan dari ibu hamil daripada rata-rata orang biasa.. Selain itu, massa tubuhnya juga lebih besar.


7. Latihan dan Metabolisme
Selain karbondioksida, nyamuk juga memiliki penciuman yang mampu mengendus asam laktat, asam urat, dan amonia, serta senyawa lain yang dikeluarkan melalui keringat manusia dan suhu tubuh yang lebih tinggi.

Olahraga berat mampu meningkatkan pembentukan panas dan asam laktat dalam tubuh. Selain itu, konsumsi makanan kaya protein juga dapat meningkatkan keberadaan zat seperti asam urat. Sehingga, sekalipun dalam keadaan sehat, Anda tak akan lepas jadi incaran hewan tersebut.


Baca juga: 
5 Cara Atasi Gatal Akibat Di Gigit Nyamuk
6 Tanaman Pengusir Nyamuk Pengganti Obat Semprot

Tidak ada komentar:

Posting Komentar